Tips merawat KIA Visto

Saat kita akan melakukan perjalanan dengan menggunakan mobil idaman, perlu kita ketahui bahwa kenyamanan dalam berkendara sangatlah menjadi faktor utama. Oleh karena itu ada beberapa hal yang harus kita perhatikan,terutama dengan mobil yang usianya di atas lima tahun. Perlu kita ketahui bahwa kendaraan di atas usia tersebut mengalami banyak perubahan atau keausan di bagian mesin ataupun bagian lain seperti selang, karet, kabel, dll.

Khusus untuk anda yang gemar dengan KIA VISTO, selama ini memang masih sedikit dengan keluhan yang bersifat vital. Kebanyakan pengguna KIA VISTO mengakui ketangguhan kendaraan tersebut. Meski demikian kita jangan sampai lengah dengan kemungkinan kerusakan yang akan terjadi tanpa kita prediksi lebih dahulu.

Misalnya timbulnya temperatur tinggi yang terjadi secara mendadak, hal tersebut di sebabkan oleh beberapa komponen yang berhubungan dengan kinerja sistem pendingin mengalami gangguan atau kerusakan.

Menurut pengamatan saya di lapangan, beberapa faktor yang sering terjadi adalah di karenakan adanya kebocoran selang air di bagian bawah. Hal ini di sebabkan selang tersebut pecah atau robek.

Untuk mencegah terjadinya kebocoran tersebut adalah melakukan perawatan rutin terhadap radiator setiap 40.000 KM dan di usahakan jangan menggunakan air coolant secara berlebihan atau menggunakan air murni saja.hal ini di karenakan bahan dari radiator tersebut adalah dari alumunium yang sangat lunak. Dengan demikian kerak yang ada di dalam radiator tersebut tidak mempengaruhi komponen pendingin yang lain. Apabila terjadi kebocoran pada selang tersebut, hal yang kita lakukan adalah mengganti selang tersebut dengan yang baru.

Di samping komponen tersebut di atas, kita juga perlu memeriksa kerja kipas radiator, apakah bekerja dengan baik atau tidak. Lakukan pemeriksaan air secara periodik, jangan sampai air berada pada posisi minimum dan jangan menambahkan air pada radiator dalam kondisi panas, hal ini sangat BERBAHAYA, cukup mengisi pada tangki cadangan.Dan lakukan servis berkala di bengkel kepercayaan anda.

SELAMAT MENIKMATI PERJALANAN ANDA.

HUBUNGI KAMI

ONLINE MARKETING

YAHOO MESSENGER
GOOGLE TALK

BUKU TAMU

Histats